PEMBINAAN STATISTIK SEKTORAL DI DISKOMINFO PATI - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pati

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui email: bps3318@bps.go.id dengan subject Permintaan Data; Pelaporan Layanan yang Tidak Sesuai Prosedur dapat dilakukan melalui lapor.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas dan pelayanan kami kepada Anda, mohon partisipasinya untuk mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) 2024 melalui link https://s.bps.go.id/SKD3318

Kunjungi link pelayanan BPS Kabupaten Pati di s.bps.go.id/layanan3318

PEMBINAAN STATISTIK SEKTORAL DI DISKOMINFO PATI

PEMBINAAN STATISTIK SEKTORAL DI DISKOMINFO PATI

12 Januari 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pati, 12 Januari 2023, bertempat di ruang media center Diskominfo Kabupaten Pati diadakan rapat forum satu data Kabupaten Pati. Agenda pertemuan adalah pembinaan statistik sektoral penyusunan metadata statistik dan koordinasi penyusunan buku data statistik sektoral kabupaten Pati 2023.

Sebagai pembina statistik, BPS Kabupaten Pati diminta untuk menjadi narasumber diacara tersebut. BPS Kabupaten Pati dalam hal ini diwakili statistisi muda, Suparman memberikan penjelasan mengenai bagaimana menyusun metadata statistik yang baik. Mengusung tema menuju satu data Kabupaten Pati, menegaskan perlunya data yang akuran, akuntabel dan dapat dipercaya. Oleh karena itu prasyarat data yang baik harus dipenuhi, salah satunya adalah setiap data yang dihasilkan oleh OPD/Dinas/Instansi harus memiliki metadata yang menjelaskan mengenai data yang di publis. Lebih lanjut, Parman menjelaskan bahwa untuk membuat metadata BPS Provinsi Jawa Tengah membuat inovasi “OMAE” Optimalisasi Metadata Sektoral Secara Elektronik.

Metadata adalah informasi dalam bentuk struktur dan format yang baku untuk mengambarkan Data, menjelaskan Data, serta memudahkan pencairan, penggunaan, dan pengelolaan informasi data.

Peraturan Badan Pusat Statistik Nomor 5 Tahun 2020 tentang Petunjuk Teknis Metadata. Statistik Metadata terdiri dari 3 jenis, yaitu:

1.   Metadata Statistik-Kegiatan (form MS-Keg); merupakan sekumpulan atribut informasi yang memberikan gambaran/ dokumentasi dari penyelenggaraan kegiatan statistik.

2.   Metadata Statistik-Variabel (form MS-Var); merupakan suatu metadata yang memberikan penjelasan mengenai variabel yang dikumpulkan suatu kegiatan statistik. Secara sederhana, metadata variabel adalah informasi dari variabel.

3.   Metadata Statistik-Indikator (form MS-Ind); merupakan suatu metadata yang dikumpulkan dalam kaitannya dengan informasi yang melekat pada indikator yang dihasilkan dari suatu kegiatan statistik.

         Dengan aplikasi omae OPD/Dinas/Instansi akan lebih mudah dalam menyusun metadata kegiatan, metadata variabel dan metadata indikator. (alf)
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BPS Kabupaten Pati (Statistics of Pati Regency)Jl. Pati-Kudus Km.3

Telp (0295) 381905

Faks (0295) 386056

Email : bps3318@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik