17 Desember 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya
Anjungan Data
Mandiri (ADM) adalah salah satu inovasi baru Badan Pusat Statistik Kabupaten
Pati di tahun 2020. ADM adalah terobosan baru dalam pelayanan data yang
memudahkan para pengguna data dalam mengakses data-data yang sudah diterbitkan
BPS baik data Nasional, Provinsi maupun Kabupaten/Kota. Dengan mesin ini
pengunjung bisa secara mandiri mencari data yang dibutuhkan sehingga tidak harus bertatap muka langsung dengan pegawai
BPS. Meski sudah dirancang sejak tahun lalu, kehadiran ADM menjawab kondisi
newnormal dimasa pandemi saat ini.
Untuk
mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, ADM BPS Kabupaten Pati kini hadir di
Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Pati. MPP berada di Jl Pati-Kudus KM 4,
merupakan gabungan dari berbagai pelayanan publik yang dimiliki
instansi/dinas/OPD baik instansi daerah maupun instansi vertical. Dengan hadirnya
ADM di Mall Pelayanan Publik Pati, pengguna data yang memerlukan data dan sedang
mengurus perijinan lain dapat dengan mudah mengakses data-data BPS. (ALF)
Berita Terkait
PASTI “PENGUMPULAN DATA SEKTORAL TERINTEGRASI” INOVASI BPS KABUPATEN PATI
Standar Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Pati
Peningkatan Kapasitas Pelayanan Publik Agen Sosialisasi Statistik BPS Kabupaten Pati
Kunjungan Dinas Pertanian Kabupaten Pati ke BPS Kabupaten Pati
Kunjungan Kepala BPS Kabupaten Pati dengan PJ Bupati Pati
SURVEI UBINAN BERBASIS KSA “ TIM PATI” BPS KABUPATEN PATI
Badan Pusat Statistik
BPS Kabupaten Pati (Statistics of Pati Regency) Jl. Pati-Kudus Km.3
Telp (0295) 381905
Email : bps3318@bps.go.id