BPS Jateng Raih Predikat WBBM - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pati

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui email: bps3318@bps.go.id dengan subject Permintaan Data; Pelaporan Layanan yang Tidak Sesuai Prosedur dapat dilakukan melalui http://lapor.go.id atau https://s.bps.go.id/pengaduanbpspati

Untuk mendapatkan data-data BPS, Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pati dapat dikunjungi setiap hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB (tanpa jam istirahat)

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Pati dapat melalui Layanan Informasi Statistik untuk Anda (LISA) WA 0851-9591-3318

BPS Jateng Raih Predikat WBBM

BPS Jateng Raih Predikat WBBM

11 Desember 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Repost@bpsprovjateng
Menambah deretan prestasi di penghujung tahun 2024, BPS Provinsi Jawa Tengah berhasil meraih predikat Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (ZI-WBBM) dari KemenpanRB. Penghargaan ZI-WBBM ini diserahkan langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, Rini Widyantini dalam acara “Satu Dekade Zona Integritas" di Assembly Hall Birawa, Hotel Bidakara Jakarta pada Rabu, 11 Desember 2024.


Acara yang mengusung tema “Membangun Integritas, Untuk Indonesia Berkualitas” merupakan bagian akhir dari serangkaian proses evaluasi Zona Integritas tahun 2024. Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi kepada unit kerja yang telah mampu menunjukkan berbagai perubahan dan inovasi dalam tata kelola pemerintahannya, sehingga memberikan dampak konkret bagi masyarakat.

Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah, Endang Tri Wahyuningsih hadir untuk menerima penghargaan bersama 70 unit kerja vertikal maupun pemerintah daerah yang berhasil meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) serta 161 unit kerja vertikal maupun pemerintah daerah yang berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).


Endang berharap predikat ini akan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat dan seluruh stakeholder terhadap BPS Provinsi Jawa Tengah sekaligus menjadi awal baru bagi BPS Provinsi Jawa Tengah untuk terus berinovasi, memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh masyarakat serta mendukung BPS menjadi institusi berkelas dunia.


#WBBM
#ZonaIntegritas
#BPSProvJateng
#Berakhlak

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BPS Kabupaten Pati (Statistics of Pati Regency) Jl. Pati-Kudus Km.3

Telp (0295) 381905

Email : bps3318@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik